Kamis, 24 November 2011

Kunci-Kunci Rejeki Menurut AlQur'an dan As Sunnah


Dalam buku yang berjudul kunci-kunci rejeki menurut Al qur'an dan As sunnah  yang di tulis oleh Dr. Fadhl Ilahi diantaranya sebagai berikut:
1. Istighfar dan taubat
Al qur'an surat nuh :10-12
Maka aku katakan kepada mereka , mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah maha pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan lebat, dan membanyakan harta dan anak-anakmu dan mengadakan untukmu kebun kebun dan mengadakan pula didalamnya untukmu sungai-sungai.
Al qur'an surat Hud ;3
Dan hendaklah kamu meminta ampun kepada Tuhanmu dan bertaubat kepadaNya. jika kamu mengerjakan yang demikian, niscaya Dia akan memberikan kenikmatan yang terus menerus kepadamu sampai waktu yang telah ditentukan, dan Dia akan memberi kepada tiap-tiap orang yang  mempunyai keutamaan balasan keutamaannya. Jika kamu berpaling maka sesungguhnya aku takut kamu akan ditimpa siksa hari kiamat.
Hud:52
Dan Hud berkata: Hai kaumku, mohonlah ampun kepada Tuhanmu lalu bertaubatlah kepadaNya, niscaya Dia akan menurunkan hujan yang sangat lebat atasmu dan Dia akan menambah kekuatan kepada kekuatanmu dan janganlah kamu berpaling dengan berbuat dosa.
Hadist 
Barang siapa memperbanyak istighfar (mohon ampun kepada Allah) niscaya Allah menjadikan untuk setiap kesedihannya jalan keluar dan untuk setiap kesempitannya kelapangan, dan Allah memberinya rezeki yang halal dari arah yang tiada disangka-sangka.
2. Taqwa
Ath thalaq:  2-3
Barang siapa yang bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan jalan keluar baginya, dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.
Al- Araf : 96
Jikalau sekiranya  penduduk negeri-negeri beriman dan bertaqwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatan mereka sendiri.
Al-Maidah :66
Dan sekiranya mereka bersungguh-sungguh menjalankan hukum Taurat, Injil, dan Al qur'an yang diturunkan kepada mereka dari tuhannya, niscaya mereka akan mendapat makanan dari atas  mereka dan bawah kami mereka, Diantara mereka ada golongan pertengahan . dan alangkah buruknya apa yang dikerjakan kebanyakan mereka.
Al Jin :16
Dan bahwasannya jika mereka tetap berjalan diatas jalan itu (agama islam) benar-benar kami akan memberi minum kepada mereka air yang segar(rezeki yang banyak)
Ibrahim:7
jika kalian bersyukur, niscaya akan Aku tambahkan nikmatKu atasmu
3.Tawakal kepada Allah
Ath Thalaq:3
Dan barang siapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan keperluannya, Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan (yang dikehendaki)nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.
Hadist
Sungguh, seandainya kalian bertawakal kepada Allah sebenar benarnya tawakal, niscaya kalian akan diberi rizki sebagaimana rizki burung burung, mereka berangkat pagi-pagi dalam keadaan lapar, dan pulang sore dalam keadaan kenyang.
4. Beribadah kepada Allah Sepenuhnya
hadist 
Sesungguhnya Allah berfirman: Wahai anak adam, beribadahlah sepenuhnya kepadaKu, niscaya aku penuhi (hatimu yang ada) di dalam dada dengan kekayaan dan Aku penuhi kebutuhanmu. JIka tidak kalian lakukan , niscaya Aku penuhi tanganmu dengan kesibukan dan tidak  Aku penuhi kebutuhanmu (kepada manusia).
hadist
Tuhan kalian berkata: Wahai anak adam, beribadahlah kepadaKu sepenuhnya, niscaya Aku penuhi hatimu dengan kekayaan dan Aku penuhi kedua tanganmu dengan rizki, Wahai anak Adam, jangan jauhi Aku, sehingga Aku penuhi hatimu dengan kefakiran dan aku penuhi tanganmu dengan kesibukan.
5. Melanjutkan Haji dengan Umroh atau sebaliknya
Hadist
Lanjutkan haji dengan umroh, karena sesungguhnya keduanya menghillangkan kemiskinan dan dosa, sebagaimana api dapat menghilangkan kotoran besi, emas dan perak.Dan tidak ada pahala haji yang mabrur itu melainkan surga.
hadist
Lanjutkan haji dengan umroh atau sebaliknya, karena sesungguhnya keduanya dapat menghilangkan kemiskinan dan dosa-dosa sebagaimana apai dapat menghilangkan kotoran besi.
6. Silaturrahim
Hadist
Siapa yang senang untuk dilapangkan rizkinyadan diakhirkan ajalnya (dipanjangkan umurnya) maka hendaknyalah ia menyambung tali silaturrahim.
Hadist
Sesungguhnya keta'atan yang paling disegerakan pahalanya adalah silaturrahim, Bahkan hingga suatu keluargayang ahli maksiatpun, harta mereka berkembangdan jumlah mereka bertambah banyakjika mereka saling bersilaturrahim. Dan tidaklah ada suatu keluarga yang saling bersilahturrahim kemudian mereka membutuhakn (kekurangan).
7. Berinfaq dijalan Allah
Alquran Saba': 39
dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, niscaya Dia akan mengantinya dan Dialah pemberi riski yang sebaik-baiknya.
Hadist
Wahai anak adam berinfaqlah niscaya Aku berinfaq (memberi rizki) kepadamu.
Hadist
Tidaklah para hamba berada dipagi hari kecuali didalamnya terdapat dua malaikat yang turun, salah satu berdoa, ya Allah berikan kepada orang yang berinfaq ganti (dari apa yang ia infaqkan). sedang yang lain berkata Ya Allah berikanlah kepada orang yang menahan (hartanya)kebinasaan (hartanya).
hadist
Berinfaqlah hai bilal, jangan takut dipersedikit hartamu oleh Dzat yang memiliki Arsy
Hadist
Ketika seorang laki-laki berada disuatu tanah lapang bumi ini, tiba tiba mendengar suara dari awan, siramilah kebun sifulan, maka wan itu bergerak menjauh dan menuangkan airnya di areal tanah yang penuh dengan batu batu hitam. Disana ada aliran air yang menampung air tersebut, lalu orang itu mengikuti kemana air mengalir. Tiba-tiba ia melihat seoarang laki-laki berdiri dikebunya, ia mendorong air tersebut dengan skopnya(ke dalam kebunnya). kemudian ia bertanya, Wahai hamba Allah siapa namamu? ia menjawab fulan, yakni nama yang terdengar di awan, Ia balik bertanya Wahai hamba Allah, kenapa engaku menanyakan namaku? Ia menjawab sesungguhya aku mendengar suara di awan yang menurunkan air ini. Suara itu berkata "siramilah kebun sifulan"dan itu adalah namamu. Apa sesungguhnya yang engkau lakukan? ia menjawab, jika itu yang engaku tanyakan maka sesungguhya aku memperhitungkan hasil yang didapat dari kebun ini, lalu aku sedekahkan dengan sepertiganya, dan aku makan beserta keluargaku sepertiganya lagi, kemudian aku kembalikan (untuk menanam lagi) sepertiganya.
8. Memberi makan kepada orang yang sepenuhnya menuntut ilmu
Hadist
Dahulu ada dua orang saudara pada masa rasulullah .salah seoarang daripadanya mendatangi nabi dan saudara yang lain bekerja, lalu saudaranya yang bekerja itu mengadu kepada nabi, maka beliau bersabda: Mudah-mudahan engkau diberi rizki dengan sebab dia.
9. Berbuat baik kepada orang orang lemah
Hadist
Bukanlah kalian ditolong dan diberi rizki lantaran orang orang lemah diantara kalian
Carilah keridhoanku melalui orang orang lemah diantara kalian, Karena sesungguhnya kalian diberi rizki dan ditolong dengan sebab orang orang lemah diantara kalin
10. Hijrah di jalan Allah
An Nisa: 100
Barangsiapa berhijrah di jalan Allah, niscaya mereka mendapati di muka bumi initempat hijrah yang luas dan rizki yang banyak.


Mari kita terapkan apa yang Allah dan Rasulnya perintahkan  semoga Allah menjadikan kita hamba-hambanya yang pandai bersukur. amin
di posting oleh catur mulyono franchise owner rumah cerdas


Rabu, 23 November 2011

moslem baby school

Suasana belajar moslem baby school, syarat-syarat moslem baby school adalah tidak boleh memaksa, timbulkan mood belajar anak, beri penghargaan jika anak senang dengan ciuman, tos, atau tepuk tangan gembira, berhenti sebelum anak bosan sehingga anak akan minta belajar lagi besok. enjoy dalam  belajar. moslem baby school adalah sebuah program untuk memaksimalkan golden age, dimana pada usia 0 s/d 4 tahun kecerdasan anak berkembangan 50% diperlukan stimulasi yang benar dan tepat sehingga bisa maksimal perkembangannaya.Sebagian orang tua yang peduli akan pendidikan dan tahu ini maka akan segera membuat program untuk ananda....

Selasa, 15 November 2011

PENITIPAN ANAK MUSLIM

FRANCHISE PENITIPAN ANAK MUSLIM
Penitipan Anak Muslim Rumah Cerdas telah hadir di ibukota Jakarta, Depok, Bogor dan Malang dan akan hadir di Bekasi, Jakarta Pusat dan Bandung. Penitipan anak sangat berguna bagi orang tua yang kedua-duanya bekerja dan tidak percaya dengan babysister. Penitipan di kota kota besar sudah menjadi kebutuhan sehingga peluang untuk menjadi mitra sangat potensial. Rumah Cerdas telah berpengalaman lebih dari 5 tahun

Seminar Pendidikan Anak di gedung PPSDM Nurul Fikri

Semangat menuntut ilmu untuk menjadi orang tua yang sholeh, semoga Allah memberkahi. Amin
Sekolah Rumah cerdas

INFO RCM